Berita  |  Diposting oleh: Admin | Rabu, 11 September 2019       |   3378

Dr. Dody Hapsoro dan Dr. Rudy Badrudin Menyajikan Hasil Penelitian di Konferensi Internasional “International Public Sector Conference 2019”

 Dua dosen tetap STiE YKPN Yogyakarta, yaitu Dr. Dody Hapsoro, MBA., CA., Akt bersama Nopi Handayani dan Dr. Rudy Badrudin, M.Si. bersama Prima Rosita Arini S., SE., M.Si. pada tanggal 3-5 September 2019 di Jayakarta Suites Komodo Hotel Labuhan Bajo telah menyajikan paper hasil riset yang masing-masing berjudul Does Managerial Ownership, Audit Committee, and Audit Quality Moderate the Effects of Fraud Financial Reporting on Company Value? dan The Exclusive Economics Growth in Borneo Island.
Kegiatan tersebut diselenggarakan dalam forum International Public Sector Conference (IPSC) ke 4 dengan topik Energizing Public Sector towards the Next Industrial Revolution oleh Universitas Nusa Cendana, Kupang sebagai host berkolaborasi dengan Universiti Teknologi Mara dengan beberapa co-host dari Indonesia. Kedua paper tersebut lolos setelah melalui proses internal review dari internal LPPM STiE YKPN dan _blind review dari Panitia IPSC #4 2019.